Pages

Saturday, September 20, 2014

Dendrobium suzukii x formosum

Yang satu ini merupakan anggrek persilangan dari dua anggrek Dendrobium spesies, yaitu Dendrobium suzukii x Dendrobium formosum.




Dendrobium suzukii x formosum


Tanamannya sehat sekali!
Terdiri dari beberapa bulb dan pohon serta daun terlihat segar, apalagi ku lihat ada beberapa kenop pada tanamannya. Jadi ga tahan untuk memilikinya dan melihat bunganya seperti apa.
Setelah beberapa hari menunggu, kenopnya membuka dan mekar.

Aku sebenarnya kurang puas, karena ku harapkan Dendrobium suzukii menyumbangkan bentuk bintang dan warna merahnya pada bagian lip atau labellum.
Ternyata Dendrobium formosum masih dominan.
Untung saja warna lip terlihat lebih tua dibandingkan dengan warna asli Dendrobium formosum.

Pada waktu membeli, tanamannya berada di pot plastik yang digantung dengan kawat.
Aku belum merubahnya karena sepertinya sudah cocok.
Tinggal mencari tempat yang agak teduh, misal di bawah rindangnya pohon agar terhindar dari terik matahari di siang hari.

Tipe anggrek yang berbulu halus seperti ini biasanya menyukai tempat yang teduh, banyak angin, tidak menyukai media yang terlalu basah.
Jadi memang bagus untuk digantung saja.


No comments:

Post a Comment