Pages

Wednesday, July 22, 2015

Cattleya leopoldii var alba

Wah ketemu lagi di blog ini. Sudah 1 bulan tidak posting artikel karena bulan Ramadhan.
Ada-ada saja yang membuat tidak bisa online, semoga teman-teman semua sehat selalu.

Cattleya berikut yang hendak dibahas adalah spesies dengan varian alba.




Cattleya leopoldii var alba


Foto-foto di atas diambil dari dua pohon yang berbeda. Satu ku tempel di pakis papan, satunya lagi di tanam di dalam pot dengan media arang.
Kebetulan keduanya mau berbunga dan memberikan jumlah kuntum yang tidak sama, yaitu dua dan 5 kuntum bunga.

Sungguh menyenangkan untuk menikmati kecantikan dan keharuman bunganya.
Kelopak bunga yang tebal membuat bunganya bertahan lama.
Tidak menunggu lama, bunga ini ku kawinkan dengan jenisnya sendiri (selfing) agar ke depan bisa dibuat botolannya. Diharapkan kita tidak perlu mencari bibit anggrek langka ini keluar negeri, karena sudah bisa diperbanyak disini.

Cattleya spesies ini memiliki batang yang tinggi, sekitar 60 cm. Karena itu ia bisa memberikan bunga dengan kuntum yang banyak.
Ukuran bunga sekitar 10 cm. Dengan warna hijau dan bagian tengah berwarna putih.
Ia juga memiliki aroma yang harum.

Varian alba merupakan varian yang langka, sehingga sampai saat ini harganya mahal.
Tentunya tergantung dari kondisi pohon, baik dari kesehatan, jumlah bulb dan sedang berbunga atau tidak.






No comments:

Post a Comment